Ketua Panpel HPN SekBer Wartawan diterima oleh Kepala Diskominfo Kota Depok

BALAIKOTA, penadepok.com – Ketua Panitia Pelaksana Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2021 Sekber Wartawan Kota Depok Ardhie Gunara Iskandar, siang tadi, Rabu (23/12/20), diterima oleh Kepala Diskominfo Kota Depok Sidik Mulyono, di ruang rapatnya.

Pada kesempatan itu, Ketua Sekber Wartawan Kota Depok Tony Yusep menyampaikan, kegiatan rutin tahunan yang digelar Sekber tersebut, kali ini menitik beratkan, pada peranan wartawan khususnya para anggota Sekber, untuk bersinergi dengan Pemerintah Kota Depok, dalam arah pembangunan Kota Depok yang maju dan berkelanjutan.

“Selain bersilaturahmi, kami ingin menyampaikan kegiatan Sekber dalam peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2021. Dengan penyampaian ini, kiranya Pemkot melalui Diskominfo, sebagai bapaknya Insan Pers Kota Depok, dapat memberikan masukan dan dukungan agar kegiatan kami dapat berjalan dengan baik”, ujarnya.

Tony pun kontan, memperkenalkan Ketua Panpel HPN 2021 Sekber Wartawan Kota Depok kepada Sidik, seraya mengungkapkan bahwa, Panpel di pilih berdasarkan rapat pembentukan Panitia, pada hari Senin lalu tanggal 21 Desember 2020.

“Atas suara dan kesepakatan bersama para anggota Sekber, maka terpilihlah Ardhie Gunara Iskandar sebagai Ketua dan Gerard Soeharly sebagai Sekretaris Panpel”, imbuhnya.

Didampingi Ketua Sekretariat Bersama (Sekber) Wartawan Kota Depok Tony Yusep dan Sekjen Sekber Riki, Ketua Panpel Ardhie Gunara Iskandar, memaparkan rencana rangakaian kegiatannya yang akan mulai digelar bulan Januari hingga Februari 2021.

” Kegiatan HPN 2021 yang digelar Sekber Wartawan Kota Depok ini, masih dalam tahap pembahasan, oleh karenanya, kami ingin mendapatkan masukan dari bapak Sidik, agar masukannya dapat kami jadikan bahan pembahasan kegiatan nanti, dalam rapat panitia”, utasnya.

Ardhie membeberkan, peringatan HPN tahun depan, Sekber akan memulainya dengan rangkaian kegiatan dan diakhiri dengan puncak acara, dipenghujung bulan Februari.

Ditempat sama, Kepala Dinas Kominfo Kota Depok Sidik Mulyono mengatakan, dirinya menyambut baik semua kegiatan yang diadakan oleh rekan-rekan media, terutama peringatan HPN.

“Sebagai wadah dan induk dari rekan-rekan media, kami menyambut baik rencana Sekber Wartawan Kota Depok dalam memperingati Hari Pers Nasional 2021. Silahkan saja diadakan, jika kegiatan ini mencakup wilayah kota Depok, saya berharap melalui agenda HPN ini, menjadi sarana pemersatu semua organisasi pers yang ada di kota Depok”, jelasnya.

Ia menambahkan, dirinya tidak ingin ada kesan pilih kasih antara organisasi wartawan yang satu dengan organisasi wartawan yang lainnya. Apalagi saling menjatuhkan satu sama lain. Hal ini demi kemajuan kota Depok yang sama-sama kita cintai ini.

Untuk itu, Sidik menginginkan HPN tingkat Kota Depok hanya satu, jadikan momentum HPN sebagai sarana pemersatu semua organisasi wartawan di kota Depok.

“Namun apabila kegiatan ini sifatnya secara personal atau internal Sekber, silahkan saja, saya tetap menyambut baik serta mendukung kegiatan ini dan semoga kegiatan peringatan HPN 2021 yang diadakan oleh Sekber Wartawan Kota Depok, bisa terlaksana dan berjalan seperti apa yang diharapkan”, jelas Sidik. (Novi)

Pos terkait