DEPOK, penadepok.com – Kepala Kantor Pertanahan (Kakantah) Kota Depok, Budi Jaya, S.T., M.T., QRMP, memimpin apel perdana di kantor hari ini setelah dilantik secara definitif pada 5 Mei 2025. Seluruh jajaran pegawai Kantor Pertanahan Kota Depok mengikuti apel khidmat ini, Selasa (06/05/2025).
Dalam amanatnya, Budi Jaya, S.T., M.T., QRMP menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas amanah yang telah dipercayakan kepadanya.
Beliau menekankan pentingnya sinergi dan kolaborasi yang solid antar seluruh elemen kantor dalam mewujudkan pelayanan pertanahan yang prima dan berkualitas bagi masyarakat Kota Depok.
“Saya mengajak seluruh Pegawai Kantor Pertanahan Kota Depok untuk bersama-sama saling membantu dan bekerja penuh semangat dalam Berbenah, Memperbaiki, dan Meningkatkan kualitas Data Pertanahan. Ini adalah komitmen Kantah Kota Depok dalam memberikan Pelayanan Pertanahan yang semakin berkualitas kepada masyarakat,” ujar Budi Jaya.
Apel perdana ini berakhir dengan sesi ramah tamah antara Kepala Kantor Pertanahan dan para pegawai.
Suasana kebersamaan dan optimisme tampak jelas dari seluruh peserta apel, menandakan semangat baru dalam mengemban tugas dan tanggung jawab di bawah kepemimpinan Budi Jaya, S.T., M.T., QRMP.