Estafet Kepemimpinan Dinsos Depok, Utang Wardaya Prioritaskan Layanan PPKS

Estafet Kepemimpinan Dinsos Depok, Utang Wardaya Prioritaskan Layanan PPKS
Estafet Kepemimpinan Dinsos Depok, Utang Wardaya Prioritaskan Layanan PPKS

DEPOK, penadepok.comDinas Sosial (Dinsos) Kota Depok menggelar acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala Dinas Sosial (Kadinsos) Kota Depok kini resmi dipimpin Utang Wardaya, menggantikan Devi Maryori yang kini beralih tugas menjadi Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok, di Kantor Dinsos Kota Depok pada Rabu, (21/01/2026).

Diah Sadiah Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Aspemkesra) Kota Depok, menjelaskan bahwa pergeseran posisi di lingkungan pemerintahan merupakan hal yang lumrah demi penyegaran organisasi dan pemenuhan kebutuhan sistem kerja.

Diah juga mengingatkan bahwa jabatan tersebut adalah amanah yang harus dijawab dengan dedikasi tinggi. Prioritas utama dalam percepatan kerja ini diarahkan pada optimalisasi pelayanan bagi Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS).

“Rotasi dan mutasi ini hal yang biasa, karena ini amanah untuk penyegaran dan juga kebutuhan. Karena sudah resmi dilantik, harus langsung tancap gas untuk penyesuaian dan melanjutkan program,” jelasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Devi Maryori menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada seluruh jajaran di Dinas Sosial yang telah mendukung kinerjanya selama dua tahun terakhir.

“Terima kasih kepada seluruh staf dan jajaran, mulai dari Sekdis, Kabid, Kepala Seksi, hingga tim kerja Kasubag yang selama ini sudah membantu saya bekerja,” ungkap Devi.

Ia mengakui bahwa tantangan di Dinas Sosial sangatlah kompleks karena berurusan dengan kelompok masyarakat yang sering kali kurang mendapat perhatian. “Mengabdi di Dinas Sosial ini tidak ringan. Dibutuhkan penanganan segera untuk orang-orang yang mungkin tidak terlalu dilirik oleh pihak lain,” tambahnya.

Devi pun memberikan ucapan selamat kepada Utang Wardaya dan optimis bahwa di bawah kepemimpinan baru, Dinas Sosial akan semakin solid. Ia berharap Dinsos tetap responsif dan adaptif dalam menghadapi tantangan sosial yang terus berkembang.

“Kepada Bapak Utang saya ucapkan selamat menjalankan amanah baru, semoga cepat beradaptasi, dan saya percaya dengan kepemimpinan baru Dinas Sosial semakin kuat, responsif, adaptif dalam menjawab tantangan sosial,” tutupnya.

Utang Wardaya, menyatakan kesiapannya untuk melanjutkan estafet kepemimpinan. Ia mengaku terkesan dengan berbagai apresiasi dan penghargaan yang telah diraih Dinsos sebelumnya.

“Dinas Sosial ini tadi saya lihat banyak apresiasi dan banyak penghargaan didalam ruangan, mungkin bagaimana saya bisa mempertahankan atau meningkatkan termasuk beberapa kolaborasi dengan berbagai bidang. Dan insyallah mungkin dengan semangat dengan dedikasi mudah-mudahan pelayanan kepada masyarakat bisa berjalan dengan baik,”

Dengan semangat dan dedikasi tinggi, Utang berharap dapat memastikan pelayanan kepada masyarakat, khususnya di bidang kesejahteraan sosial, tetap berjalan dengan optimal dan memberikan dampak nyata bagi warga Kota Depok.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan